Kamis, 18 April 2024

6 Kuliner Khas Pekalongan yang Bikin Ketagihan


 6 Kuliner Khas Pekalongan yang Bikin Ketagihan Foto: dok arahdestinasi.com

ARAHDESTINASI.COM: Pekalongan jelas salah satu kota yang menawarkan kuliner beragam. Mulai dari kuliner asli Pekalongan, hingga kuliner khas yang menunjukkan kuatnya percampuran dengan budaya China dan Arab. Kalau berwisata ke Kota Pekalongan, berikut beberapa kuliner yang wajib dicoba.

Nasi Uwet ZakarsiSerius, ini tempat makan yang menyajikan masakan enak dan digemari wisatawan mulai dari anak-anak hingga orangtua. Warga lokal pun menggemari menu di Nasi Uwet Zakarsi. Jadi, jangan heran jika yang datang beragam, mulai dari yang menggunakan kendaraan mewah sampai sepeda motor, becak, dan sepeda.

Nasi Uwet Zakarsi terletak di Jalan Sulawesi No 27. Menu utamanya nasi uwet, yaitu nasi dengan daging kambing berkuah yang tampilannya mirip rawon. Jika tak suka kambing, maka jangan lewatkan menu opor yang disukai segala usia. Cicipi juga sate capit yang yummy, tumis petai, otot sapi, dan masih banyak menu lainnya. Buka mulai pukul 07.00 - 16.00 kemudian buka lagi pukul 18.00 - 22.00 (Jumat tutup).

Nasi MegonoNasi megono salah satu kuliner khas Pekalongan yang mesti dicoba. Megono sebutan untuk olahan nangka muda yang rasanya sungguh nikmat. Banyak penjual nasi megono di Pekalongan. Mulai deretan lesehan di sepanjang jalan Urip Sumoharjo yang mulai berjualan pukul 17.00 hingga tengah malam, sampai warung-warung yang berdiri sendiri seperti Warung Pak Bond dan Sego Rakyat Mbah Ibah. Keduanya terletak di seputaran Taman Sorogenen, Pekalongan.

Kepala Ikan ManyungBanyak yang melewatkan menu satu ini. Padahal rasanya segar, mirip dengan woku masakan manado, lengkap dengan irisan tomat hijau, cabe, dan belimbing wuluh. Menu kepala ikan manyung dapat ditemui di RM Nelayan Indah jalan WR Supratman, depan TPI Pekalongan.

Satu porsi kepala ikan manyung berisi setengah sisi kepala ikan manyung atau ikan yang dagingnya kerap diasinkan dan dikenal dengan sebutan asin jambal roti. Satu porsi ikan manyung harga setiap harinya bervariasi, tergantung perolehan kepala ikan. Sebagai gambaran antara Rp40 ribu hingga Rp60 ribu. Satu porsi bisa untuk lauk makan dua orang.

Kepiting GemesPekalongan juga dikenal dengan menu kepiting. Ada banyak rumah makan yang menawarkan menu ini, dua di antaranya yang legendaris Kepiting Gemes Pak Mamo di Pantai Sari dan RM Bung Kombor di jalan Belimbing. Keduanya menyajikan menu khas kepiting yang rasanya dua acungan jempol. Menu utamanya kepiting gemes yang rasanya gurih dan pedas. Kepiting gemes kerap juga menjadi oleh-oleh khas  Pekalongan.

Nasi KebuliAda satu rumah makan kebuli terkenal di Kota Pekalongan, yakni RM Puas yang terletak di kawasan Jetayu, tepatnya di Kampung Arab. Biasanya, nasi kebuli dimakan dengan sate kambing berbumbu kecap atau kacang atau campuran keduanya (tergantung selera). Jika tak suka nasi kebuli, ada menu lain seperti gulai sumsum, nasi berkat, dsb.

Tauto Ini satu lagi makanan khas Pekalongan, yakni tauto atau soto campur tauco. Barangkali tidak semua orang suka, tetapi petualangan kuliner di Pekalongan belum lengkap jika tak mencoba tauto. Ada banyak penjual tauto, di antaranya H Kunawi yang terletak di kawasan Klego, dan tauto Bang Dul di jalan Dr Sutomo. (*)

Editor : Lintang Rowe

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Kuliner Terbaru